Ketua Perpani
A Irvan Langgara:
SUKSES PANAHAN DILUAR DUGAAN
BANTAENG, UPEKS – Sukses yang
diraih tim panahan tuan rumah Kabupaten Bantaeng benar-benar di luar dugaan.
‘’Dengan pemanah putra daerah yang baru belajar, kami hanya menarget satu
emas,’’ kata Ketua Perpani Kabupaten Bantaeng A Irvandi Langgara.
Di temui di
tengah kegembiraan timnya yang sukses meraih prestasi 7 emas, 3 perak dan 1
perunggu di lapangan panahan Pullaweng Kecamatan Ere Merasa, Jum’at (12/9), A
Irvan Langgara yang juga Asisten 1 bidang Pemerintahan Pemda Kabupaten Bantaeng
mengatakan, untuk cabang olahraga (Cabor) ini, Bantaeng baru pertama kali ikut
dalam Porda.
‘’Bayangkan,
sudah 15 kali dilaksanakan Porda, Bantaeng baru kali ini ikut. Dan,
Alhamdulillah, anak-anak bisa menunjukkan prestasi,’’ tambahnya dengan wajah
senang.
Ini juga
berkat pelatih yang berpengalaman serta keuletan para atlet. ‘’Kami betul-betul
merasa senang karena materi atlet kami anak-anak yang baru mengenal olahraga
panahan,’’ tambahnya.
Masih
menurut Ketua Perpani Kabupaten Bantaeng, pada Porda XV, pihaknya menurunkan 8
orang atlet yang semuanya anak-anak daerah.
‘’Mereka
baru berlatih setelah Bantaeng dinyatakan sebagai tuan rumah Porda XV. Setelah
itu, kami membentuk kepengurusan kemudian melakukan perekrutan atlet. Kami
menawarkan kepada pengurus yang memiliki anak-anak yang berminat. Pelatihnya
pun orang lokal,’’ tandasnya.
Ia
berharap, dari 14 medali emas yang diperebutkan, Tim Panahan Kabupaten Bantaeng
masih bisa menambah karena masih ada pertandingan beregu yang diselenggarakan,
Sabtu (13/9).
‘’Mudah-mudahan,
anak-anak masih bisa mempersembahkan medali terbaik untuk daerah ini,’’
tuturnya berharap.(mg07)
0 komentar:
Posting Komentar